25 Contoh Benda Berbentuk Persegi
Contoh Benda Berbentuk Persegi |
Apa Itu Persegi?
Persegi atau bujur sangkar adalah bangun datar yang mempunyai 4 sisi sama panjang dan memiliki 4 sudut berbentuk siku-siku. Jadi, benda berbentuk persegi dapat diartikan sebagai benda yang memiliki bentuk segi empat dengan empat sisi sama panjang.
Bentuk persegi berbeda dengan persegi panjang. Persegi memiliki empat sisi yang sama panjang, sedangkan persegi panjang hanya sisi yang berhadapan yang sama panjang. Contoh benda yang memiliki bentuk persegi yang sering dijumpai di rumah adalah keramik lantai, papan catur, dan kaca jendela.
Persegi merupakan bangun datar yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
Persegi merupakan bangun datar yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
- Memiliki 4 sisi sama panjang
- Memiliki 4 titik sudut berbentuk siku-siku
- Memiliki 2 diagonal sama panjang
- Diagonalnya berpotongan tegak lurus
- Memiliki 4 buah simetri lipat
- Memiliki 4 buah simetri putar
Untuk memahami lebih dalam mengenai bentuk persegi, berikut akan diberikan informasi mengenai benda-benda yang memiliki bentuk persegi.
25 Contoh Benda Berbentuk Persegi
Dalam kehidupan sehari-hari, ada banyak sekali benda yang memiliki bentuk persegi. Benda-benda tersebut biasanya terdapat di dalam rumah, di sekolah, dan juga di sekitar kita. Berikut merupakan contoh benda berbentuk persegi, diantaranya yaitu:- Lantai keramik
- Papan catur
- Tombol huruf pada laptop
- Sisi akuarium dengan ukuran sisi sama panjang
- Sisi layar televisi
- Papan kertas ular tangga
- Papan kertas monopoli
- Sisi permukaan rubik
- Sisi permukaan dadu
- Napkin atau serbet
- Floppy disk
- Papan karambol
- Sisi kotak kado
- Permainan ular tangga
- Tempat keset CD
- Jam dinding persegi
- Bingkai foto dengan ukuran panjang dan lebar yang sama
- Buku dengan ukuran panjang dan lebar yang sama
- Jendela yang dibuat sama ukuran panjang dan lebarnya
- Kaca jendela dengan ukuran panjang dan lebar sama
- Meja dengan panjang dan lebar sama
- Permukaan lemari es kecil yang memiliki panjang dan lebar sama
- Kotak amal dengan panjang dan lebar yang sama
- Papan tulis dengan ukuran panjang dan lebar sama
- Kertas dengan ukuran panjang dan lebar yang sama
Baca Juga :